InfoKuliner

Apa Beda Cappuccino Dan Latte

Assalamualaikum, Kembali lagi pada blog saya www.helmirfansah.com kali ini saya ingin membahas mengenai salah dua dari jenis Kopi yang ada di Dunia, Yaitu Cappuccino dan Latte (atau caffe latte) minuman ini sering kali kita temui pada coffe shop atau cafe. Dan keduanya sam-sama terdiri dari 2 komposisi utama yaitu textured milk dan espresso. Berikut perbandingan antara Capuccino dan Latte:

Cappuccino

Nama “cappuccino” berasal dari kebiasaan biarawan Capuchin atau kepala putih mereka dengan ubun-ubun yang dicukur yang dikelilingi oleh cincin rambut cokelat. Cappuccino merupakan minuman khas Italia yang terkenal dengan laposan atasnya yang berupa froth susu, Cappuccino mengandung sedikit susu bertekstur dan uap. Biasa disajikan dalam gelas di piring cawan dengan serbet. Di Italia cappuccino diminum hampir selalu hanya pagi-pagi untuk makan pagi. Di beberapa negara lain cappuccino diminum sepanjang hari atau setelah makan malam.

Selain espresso yang baik, unsur terpenting dalam membuat cappuccino adalah tekstur Bubuk Cappuccino dan temperatur susu. Bila seorang barista yang terlatih baik memanaskan susu untuk cappuccino, ia harus menciptakan “microfoam” dengan memasukkan busa-busa udara yang sangat halus ke dalam susu. Hal ini membuat susu itu sangat halus dan terasa manis.

Latte

Latte Dalam bahasa Italia adalah susu dan caffè latte mengacu pada kopi dan susu. Oleh karena itu latte lebih mengandung banyak susu berstektur dan uap. Dan asal mula latte dari Amerika. Latte disajikan di cangkir porselen.

Itu dia perbandingan antara Cappuccino dan Latte, Mungkin ada tambahan mengenai artikel saya kali ini? Bisa kalian tulis saja pada komentar dibawah ya 🙂 Oh iya mau menambahkan saja menurut saya dari kedua minuman diatas yang masih menjadi favorit ialah Cappuccino, So buat kalian yang ingin membeli Bubuk minuman Cappuccino pastikan memilih yang berkualitas ya.

Photo of admin

admin

Seorang penulis blog newbie, Terima kasih sudah berkunjung dan meluangkan waktunya untuk membaca tulisan saya :D

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button